Digelar Daring, 454 Mahasiswa Baru STIE Surakarta Mengikuti PKKMB

Mahasiswa baru STIE Surakarta mengikuti kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB).

by Triyanto

SUKOHARJOUPDATE - Sebanyak 454 mahasiswa baru STIE Surakarta mengikuti kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dikampus setempat Jalan Slamet Riyadi, Makamhaji, Kartasura, Sukoharjo pada, Selasa 24 Agustus 2021.

Kegiatan ditengah PPKM Level 4 ini dilaksanakan secara daring, bertujuan memperkenalkan dan mempersiapkan kegiatan akademik maupun kegiatan kemahasiswaan kampus bagi para mahasiswa baru.

“PKKMB mulai hari ini sampai Jum'at 27 Agustus 2021. Meskipun saat ini masih PPKM, kegiatan belajar mengajar di kampus tetap berjalan namun dengan melakukan pembatasan serta daring," kata Ketua STIES, Pardi.

Baca Juga: Hore, Kemendikbud Beri Kuota Internet Gratis Bagi Dosen dan Mahasiswa, Yuk Simak Cara Dapatnya

Dalam pembukaan PKKMB di hari pertama dihadirkan 8 perwakilan mahasiswa baru dan semua civitas akademika STIES. Sementara mahasiswa baru lainnya mengikuti kegiatan secara daring melalui aplikasi zoom meeting.

"Hari pertama materinya tentang perkenalan dengan organ internal kampus yakni dari yayasan, organ ketua, wakil ketua, sampai layanan kemahasiswaan," paparnya.

Dari 8 mahasiswa baru yang dihadirkan tersebut, kata Pardi terdiri 4 orang mewakili masing-masing prodi dan 4 orang lainnya mewakili penerima beasiswa.

Baca Juga: Ajang International Mathematic Competition 2021, Mahasiswa Indonesia Bawa Pulang 15 Medali

Ketua Panitia PKKMB STIES, Budi Istiyanto menjelaskan, pengukuhan 454 mahasiswa baru periode 2021/2022 dalam kegiatan ini dilakukan oleh Ketua STIES sekaligus secara simbolis menyerahkan beasiswa kepada mahasiswa

"Hari pertama ini penyampaian materi oleh Wakil Ketua STIES dan Kaprodi. Materinya baik sesi siang dan malam tentang kebijakan merdeka belajar kampus merdeka, serta materi layanan mahasiswa,” terang Budi.

Sebagai bentuk apresiasi kepada generasi muda yang ingin berkontribusi lebih di dunia pendidikan serta memberi kesempatan bagi yang ingin menimba ilmu tapi terhalang masalah ekonomi, STIES juga membuka program beasiswa dan bantuan biaya pendidikan.

Baca Juga: Jadi Yatim Piatu Karena Covid 19, Eva Mahasiswa UMS Terima Bea Siswa LazisMu

"Bantuan terdiri, beasiswa creative competition, KIP Kuliah, beasiswa Hafidz Qur'an ,dan bantuan biaya kuliah akibat ekonomi terdampak Covid19," papar Budi.

Tahun ini beasiswa creative competition diterima mahasiswa baru bernama Eka Dewi Puspitasari dari jurusan S1 Manajemen. Ia berhak mendapatkan full beasiswa sampai lulus dan sejumlah uang tunai.

Sedangkan penerima beasiswa Hafidz Qur'an 15 Juz ada 2 orang, mereka adalah Nanda Saiful Nurohim dan Toyib Nur Falah. Keduanya mahasiswa baru jurusan S1 Manajemen.

Baca Juga: KKN Periode I, 527 Mahasiswa UVBN Sukoharjo Ikuti Pembekalan Daring

"Untuk penerima KIP Kuliah ada 8 mahasiswa baru dan penerima beasiswa bantuan Covid19 juga 8 mahasiswa baru," sambungnya.

Ditambahkan Budi, yang paling menarik dalam PKKMB kali ini adalah pada hari kedua dimana akan digelar talkshow menghadirkan narasumber nasional melalui zoom meeting.

"Kami menghadirkan Hermawan Kartajaya seorang pakar pemasaran, dan Syafii Efendi seorang motivator yang telah menginspirasi jutaan orang," pungkasnya.***

Author : Triyanto

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.