Lomba Pertunjukan Rakyat Daring, FK Metra Sukoharjo Bawakan Lakon Cancut

Tim kesenian Forum Komunikasi Media Tradisional Kabupaten Sukoharjo mengikuti Lomba Pertunjukan Rakyat Jawa Tengah 2021

by Triyanto

SUKOHARJOUPDATE - Tim kesenian Forum Komunikasi Media Tradisional (FK Metra) Kabupaten Sukoharjo mengikuti Lomba Pertunjukan Rakyat Jawa Tengah 2021 yang diselenggarakan secara daring.

Membawakan lakon berjudul 'Cancut' mereka menyajikan pertunjukan dengan iringan gamelan Jawa dari Lobby Kantor Terpadu Pemkab Sukoharjo, Gedung Menara Wijaya pada Minggu 22 Agustus 2021.

Dikutip dari Twitter resmi Pemkab Sukoharjo @sukoharjo_kab pada Senin 23 Agustus 2021, dalam pertunjukan ini para penampil menggunakan busana tradisional Jawa serta menampilkan tokoh Punakawan.

Baca Juga: Dimitria Nareswari, Siswa Berprestasi Peraih Juara 3 Lomba Karya Tulis Populer Tingkat Nasional

Sekda Sukoharjo, Widodo yang hadir bersama Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sukoharjo, Suyamto mengatakan, tujuan Pemkab Sukoharjo mengikuti lomba adalah untuk meningkatkan diseminasi informasi kepada masyarakat.

"Nguri-nguri budaya Jawa, serta untuk mendukung implementasi satgas hiburan Gerakan Jogo Tonggo di masa pandemi," terangnya.

Lakon 'Cancut' menceritakan tentang kondisi dan situasi yang saat ini sedang terjadi, kesulitan – kesulitan rakyat dalam menghadapi pandemi, serta mengajak masyarakat untuk selalu taat dan patuh mengikuti protokol kesehatan.***

Author : Triyanto

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.