SUKOHARJOUPDATE - Komunitas Gowes dari Dukuh Jarak, Desa Tanjung (Jantan) Kecamatan Nguter, Kabupaten Sukoharjo mengibarkan sebuah Bendera Merah Putih berukuran raksasa di puncak Gunung Gajah Mungkur yang berada di Desa Kedung Sono, Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo, Selasa 17 Agustus 2021.
Bendera Merah Putih ukuran 12 x 16 meter tersebut dikibarkan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76.
Perjuangan membawa bendera naik turun gunung hingga berhasil sampai ke puncak berketinggian 1199 MDPL dilakukan 16 orang.
"Kami sebelumnya gowes dari Dukuh Jarak, Desa Tanjung, Kecamatan Nguter sampai ke Desa Pringapus, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri," kata Hermawan koordinator pengibaran bendera.
Dengan cara bergotong royong, bendera dibawa melewati jalan setapak menyusuri rute bukit terjal dan hutan. Perjalanan rute jalan kaki sepanjang sekitar 3 kilometer itu, ditempuh dalam waktu sekitar 30 menit.
"Kami sampai puncak sekitar pukul 10.00 WIB dan sesaat kemudian terdengar suara sirine, dan kentongan. Itu merupakan tanda tanda detik-detik proklamasi dimana bendera mesti kami kibarkan (bentangkan-Red). Tapi belum bisa kami kibarkan," tuturnya.
Baca Juga: Jadi Yatim Piatu Karena Covid 19, Eva Mahasiswa UMS Terima Bea Siswa LazisMu
Angin kencang dan lokasi puncak yang terjal rupanya menjadi kendala tim gowes dalam mengibarkan bendera.
Beruntung, dengan bantuan sejumlah pecinta alam yang sedang camping di puncak tersebut dan dibantu Komunitas Gowes lain, akhirnya bendera bisa dibentangkan di puncak tertinggi yang dijuluki Puncak Laskar Pelangi itu.
"Kami meminta semua yang ada di puncak menghentikan aktifitas, lalu menghormat bendera sambil menyanyikan Lagu Indonesia Raya," ujar Hermawan yang mengaku terharu saat berada di puncak gunung.
Baca Juga: Bangun Wilayah Bebas Korupsi, PN Sukoharjo Kembali Canangkan Zona Integritas
Dijelaskan, kegiatan membentangkan Bendera Merah Putih raksasa itu merupakan bentuk membangkitkan kembali jiwa nasionalisme dan patriotisme yang selama hampir 2 tahun tergerus pandemi Covid 19.
"Ini kegiatan pertama kami, dan kedepan akan mengibarkan lagi saat Hari Pahlawan 10 November," tandasnya.***
Bendera merah putih berukuran raksasa 12 x 16 meter berkibar di puncak Gunung Gajah Mungkur yang berada di Desa Kedung Sono, Sukoharjo
by Triyanto